Memasang Pagerank dan Visitor (Flag Counter) pada Blog


Ini adalah langkah-langkah yang akan membantu anda untuk Memasang Pagerank dan Visitor (Flag Counter) pada Blog
ikuti langkah-langkahnya
  1. Blog yang digunakan WordPress.com
  2. Situs Pagerank yang digunakan Mypagerank.net 
  3. Menggunakan Kode HTML
  4. Di pasang pada Widget (Side Bar) dengan pilihan Text (Pagerank dan Visitor ditempatkan pada satu Widget Text)
Mari kita mulai.
Pertama-tama masuklah ke halaman Dashboard
Klik menu Appearance pilih Widgets

Akan muncul 2 bagian yaitu Available Widgets dan Sidebar

Pada bagian Widgets pilih Text klik dan drag ke bagian Sidebar. Setelah itu pada Widget Text tersebut klik tanda panah.

Akan muncul kotak editor. Disinilah nanti kode HTML dari MyPagerank dan Visitor diletakkan.

Pada browser silahkan buka tab halaman baru. Bukalah situs www.mypagerank.net

Setelah halaman webnya muncul, klik menu Google Pagerank Button pada bagian sidebar sebelah kanan.

Pada kotak yang muncul, tuliskan alamat blog kita lalu klik button Check PR.

Akan muncul beberapa pilihan tampilan Pagerank untuk dipasang di blog kita.

Pilih salah dan klik display Pagerank yang ada. Setelah itu akan muncul kode HTML di bawahnya. Copy kode HTML tersebut dan Letakkan pada kotak editor Text (Widget).


Selanjutnya proses pembuatan kode Visitor (Flag Counter). Nantinya kode HTML dari Visitor juga diletakkan di tempat yang sama, yaitu kotak editor Text (Widget) bersama dengan kode HTML dari pagerank
Bukalah situs www.s06.flagcounter.com
Setelah muncul halaman webnya di bagian tengah akan muncul tampilan seperti di bawah ini. Silahkan setting dengan pilihan yang ada seperti warna maupun jumlah flag yang akan ditampilkan lalu klik menu GET YOUR FLAG COUNTER.

Akan muncul tampilan seperti di bawah ini. Klik Skip untuk melanjutkan proses.

Setelah itu akan muncul kode HTML Visitor (flag counter). Copy kode HTML tersebut dan letakkan (paste) pada Kotak Editor Text (Widget) .

Letakkan kode tersebut di bawah kode Pagerank lalu klik Save.

Hasilnya bisa dilihat di bagian sidebar halaman depan blog. Pagerank dan Visitor (Flag Counter) nantinya akan otomatis terupdate jika blog kita banyak dikunjungi oleh orang. Matur suwun buat atensinya


Artikel Terkait:



0 Responses to "Memasang Pagerank dan Visitor (Flag Counter) pada Blog"

Posting Komentar

 
Return to top of pageCopyright © 2012 | Blog Koleksiku Saja Converted into Blogger Template by Gusmanto