Bagi seorang teknisi yang sudah malang melintang di dunia programmer atau paling tidak mengetahui seluk beluk tentang designer website pastinya tidak akan bingung jika mengalami error pada blog atau website yang dikelola, namun jika kita masih awam dan belum ngerti benar, maka untuk menghidari kerugian yang lebih besar, baiknya kita melakukan backup terhadap data yang ada pada blog atau website wordpress kita.
Sebagaimana telah saya sampaikan pada tulisan yang lalu, untuk melakukan backup terhadap data blog atau website wordpress kita dapat dilakukan dengan tiga cara, yakni dengan menggunakan fasilitas cpanel hosting, memakai plugin dan memakai fasilitas tool yang sudah ada dalam wordpress kita. Pada tulisan kali ini saya akan mencoba menguraikan cara melakukan backup dan restore data wordpress dengan memakai fasilitas tool eksport yang ada pada dashboard wordpress kita.
Cara Backup Data WordPress
Pertama : silahkan shobat login/masuk ke dalam dashboard wordpress shobat dengan mengetik www.nama domain sobat/wp-admin. masukan user dan password sobat.
Kedua : setelah sobat berada di halaman dashboard blog wordpress sobat, di kolom kiri terdapat beberapa menu, pilih menu tools dan klik export. Halaman berikutnya adalah 3 pilihan data apa yang akan sobat export, yakni all content, post dan page. Supaya gak ribet silahkan pilih all content kemudian klik download export file. Sampai proses ini sobat sudah mendownload semua file yang ada dalam blog sobat. File hasil download ini berformat xml, silahkan simpan file tersebut di komputer sobat.
Cara Restore Data WordPress Hasil Backup
Selanjutnya jika terjadi sesuatu yang tidak kita inginkan pada blog/website wordpress kita, maka data hasil backup di atas dapat dengan mudah direstore/dikembalikan pada blog kita. Caranya adalah sebagai berikut :
Pertama : Kalau belum login/masuk ke dashboard wordpress, silahkan sobat masuk/login dulu dengan cara seperti di atas.
Kedua : Setelah sobat berada di halaman dashboard, di kolom kiri terdapat beberapa menu, pilih menu tools dan klik import. Halaman selanjutnya adalah pilihan cara import file. Karena yang akan kita import adalah file hasil backup dari blog wordpress, maka silahkan klik wordPress (biasanya ada di bagian paling basah). Halaman selanjutnya sobat akan diminta untuk menginstall plugin importer wordpress, klik saja ‘install’ (berwarna merah pada kolom sebelah kanan). Kemudian klik ‘ Activate Plugin & Run Importer’. Langkah selanjutnya adalah memasukan file hasil backup yang kita simpan di komputer, silahkan klik ‘pilih file’ kemudian masukan nama file-nya dan klik ‘upload file and import’. Tunggu proses upload file hingga selesai, waktunya tergantung pada besar kecilnya ukuran file yang sobat upload. Setelah proses upload file selesai, maka sobat akan diminta untuk memasukan nama administrator dalam file yang tadi sobat upload. Silahkan isi dengan nama administrator yang sudah ada atau dapat sobat membuat administrator dengan nama baru. Sampai proses ini berarti proses Restore Data WordPress hasil backup sudah selesai, mudah kan..?
Sekedar Tambahan
Pengalaman saya, pada beberapa macam theme/template, cara backup dan restore dengan memakai fasilitas tools export-import tidak bekerja secara maksimal. Utamanya dalam menampilkan gambar thumbnail di halaman depan. Gambar yang ada pada setiap postingan tidak akan muncul. Gambar postingan hanya akan muncul pada single post saja. Tetapi pada theme/template klasik bawaan wordPress biasanya gambar itu akan muncul. Hal ini terjadi karena gambar-gambar thumbnail tidak dapat diimport pada menu media. Silahkan saja cek ke menu media di dashboard sobat. Semua gambar postingan yang sobat import tidak ada di sana.
Untuk menampilkan kembali gambar thumbnail maka jalan satu-satunya adalah dengan cara melakukan edit semua postingan sobat. Silahkan hapus gambar yang ada pada postingan sobat kemudian masukan kembali gambar tersebut. Kalau sobat tidak mau ribet seperti itu, maka lebih baik sobat melakukan backup dan restore data blog wordPress dengan menggunakan Cpanel Hosting sobat.
Indahnya Berbagi. Semoga tulisan Cara Mudah Backup dan Restore Data WordPress Di Dashboard ini dapat bermamfaat. Bagi sobat yang suka terhadap tulisan ini saya ijinkan untuk copi paste dengan tetap menyebutkan alamat situs ini. Dan bagi sobat yang mempunyai pengalaman lain silahkan di share dalam kotak komentar, sykron…[kang nasir media center]
Posting Komentar